
Bengkulu, 31 Oktober 2025, Majelis Lingkungan Hidup Pimpinan Pusat Muhammadiyah (MLH PP Muhammadiyah) resmi membuka Pelatihan Kader Lingkungan di Universitas Muhammadiyah Bengkulu. Kegiatan ini menjadi langkah strategis dalam membangun kesadaran ekologis dan memperkuat peran kader Muhammadiyah dalam menjaga kelestarian lingkungan.
Acara pembukaan disambut hangat oleh Dr. Susiyanto, M.Si., Rektor Universitas Muhammadiyah Bengkulu, Dr. H. Fazrul Hamidy, M.M., M.H., Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Provinsi Bengkulu, serta M. Azrul Tanjung, S.E., M.Si., Ketua Majelis Lingkungan Hidup PP Muhammadiyah. Ketiganya kompak menegaskan pentingnya kolaborasi antara akademisi, pemerintah, dan masyarakat dalam membangun gerakan pelestarian lingkungan berbasis nilai-nilai Islam dan semangat dakwah amar ma’ruf nahi munkar.

Acara juga mendapat kehormatan dengan kehadiran Dr. Ir. Mahfudz, M.P., Sekretaris Jenderal Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia, yang memberikan arahan strategis tentang pentingnya sinergi lintas sektor dalam mewujudkan pembangunan lingkungan yang berkelanjutan.

Melalui pelatihan ini, diharapkan para kader lingkungan Muhammadiyah dapat menjadi agen perubahan yang mampu menggerakkan masyarakat untuk menjaga dan mengelola lingkungan hidup secara berkelanjutan, sesuai nilai-nilai Islam dan semangat persyarikatan Muhammadiyah.





Tinggalkan Balasan