Program Studi Sosiologi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Muhammadiyah Bengkulu resmi menandatangani Implementation Agreement (IA) dengan Akar Global Institute (AGI) pada Senin, 15 Oktober 2025, bertempat di kantor Akar Global Institute, Bengkulu.
Kegiatan ini dihadiri oleh Kaprodi Sosiologi, Lesti Heriyanti, M.A, bersama tim dosen Sosiologi, serta Direktur Akar Global Institute beserta jajaran.
Melalui penandatanganan IA ini, Prodi Sosiologi FISIP UMB meneguhkan komitmennya untuk terus menjalin kemitraan strategis dengan berbagai lembaga, guna membangun ekosistem akademik yang kolaboratif, inovatif, dan berdampak bagi masyarakat luas







Tinggalkan Balasan